OLEH DIMAS PANJI SETYADI Ikuti di twitter
Meski takluk 5-3 di leg pertama yang berlangsung di Manchester, Monaco dipastikan melaju ke delapan besar setelah unggul agresivitas gol tandang dalam agregat yang berakhir imbang 6-6.
Bermain tanpa sang penyerang andalan, Radamel Falcao, Monaco tetap mampu tampil garang kontra City. Upaya mereka untuk langsung menyerang demi mencetak gol cepat dalam laga yang berlangsung di Stade Louis II itu berjalan dengan baik.
SIMAK JUGA: Cedera, Radamel Falcao Absen Di Laga AS Monaco Kontra Manchester City
Tim tuan rumah memiliki peluang emas untuk mencetak gol pembuka saat laga baru memasuki menit ketujuh, namun upaya Kylian Mbappe yang telah berhadapan satu lawan satu dengan kiper City Willy Caballero masih bisa dihalau sang penjaga gawang.
Satu menit berselang gol pembuka benar-benar tercipta. Mbappe kali ini sukses menyelesaikan umpan silang Bernardo Silva dari sisi kanan pertahanan City.
Gol tersebut membuat Mbappe terus melanjutkan performa impresifnya musim ini. Pemain berusia 18 tahun itu sukses mencetak 11 gol dalam 11 laga terakhirnya di semua kompetisi bersama Monaco.
SIMAK JUGA: Leonardo Jardim: Manchester City Tak Lebih Baik Dari AS Monaco!
Umpan silang mendatar Mendy disambut tendangan keras Fabinho yang tak terkawal di kotak penalti City.
Pada 45 menit pertama City nampak kesulitan membendung tekanan dari Monaco. Di laga ini, untuk pertama kalinya mereka gagal menciptakan satupun tembakan di babak pertama dalam ajang Liga Champions.
City mulai tampil lebih menekan di babak kedua, namun penyerang mereka Sergio Aguero nampak kesulitan mendapat ruang dan memaksimalkan peluang. Usaha tim asuhan Pep Guardiola itu untuk mencetak gol akhirnya berbuah hasil saat laga memasuki menit ke-71.
Leroy Sane sukses mencetak gol setelah memanfaatkan bola liar hasil tendangan tendangan keras Raheem Sterling yang masih bisa ditepis kiper Monaco Danijel Subasic.
Akan tetapi enam menit kemudian Monaco sukses mencetak gol ketiganya di laga ini sekaligus membuat agregat gol kembali imbang. Gelandang mereka Tiemoue Bakayoko berhasil membobol gawang tim tamu setelah menyundul umpan lambung dari tendangan bebas Thomas Lemar di sisi kiri pertahanan City.
City pun kemudian kembali berada di posisi terdesak. Mereka mulai mengurung pertahanan Monaco namun tidak ada serangan yang bisa menjebol gawang tuan rumah hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan ditiup.
0 komentar:
Posting Komentar